Mau nonton film bertemakan pembunuhan berantai? Film garapan sutradara kontroversial asal Jepang bernama Sion Sono bisa menjadi pilihan. Simak kengeriannya dengan nonton Cold Fish sub Indo.
Cold Fish merupakan film gore atau biasa disebut film splatter, salah satu genre film yang banyak sekali menampilkan adegan kekerasan, bahkan tak jarang memperlihatkan adegan saling membunuh antar tokohnya.
Film ini diambil dari kisah nyata tahun 1980-an, Gen Sekine, tentang seorang peternak anjing dari Urawa yang membunuh 4 orang secara mengerikan. Aksinya tersebut dibantu oleh istrinya bernama Hiroko Kazama.
Film Jepang ini pertama kali diputar pada 7 September 2010 di Venice Film Festifal, Venice Film Festifal sendiri merupakan Festifal Film tertua di Dunia yang di dirikan tahun 1932. Festival film ini adalah salah satu festival film yang sangat disegani.
Bagi kamu yang menyukai film bergenre gore. Cold Fish adalah pilihan yang tepat.
Ikuti dan simak ulasan mengenai indormasi, sinopsis, serta situs nonton film Cold Fish di bawah ini.
Informasi Cold Fish (2010)
- Judul: Cold Fish
- Romaji:Tsumetai Nettaigyo
- Kanji:冷たい熱帯魚
- Genre: Crime, Drama, HororSutradara: Gaspar Noe
- Sutradara dan produser: Sion Sono
- Penulis: Sion Sono, Yoshiki Takahashi
- Musik: Tomohide Harada
- Sinematografi: Shinya Kimura
- Editor: Junichi Ito
- Perusahan produksi: Nikkatsu
- Tanggal rilis: 7 September 2010 (Venice Film Festifal) 29 Januari 2011 (Japan)
- Durasi: 146 Menit
- Negara: Jepang
- Bahasa: Jepang
Pemain
- Mitsuru Fukikosho sebagai Nobuyuki Syamoto
- Denden sebagai Yukio Murata
- Asuka Kurosawa sebagai Aiko Murata
- Megumi Kagurazaka sebagai Taeko Syamoto
- Hikari Kajiwara sebagai Mitsuko Syamoto
- Tetsu Watanabe sebagai Takayasu TsuTsui
Sinopsis
Cold Fish merupakan film garapan Jepang yang banyak mendapat apresiasi dunia. Film ini mengisahkan sepak terjang seorang pembunuh berantai.
Kisah diawali dari Shamoto (Mitsuru Fukikoshi) seorang penjual ikan hias, yang hidupnya cenderung murung dan terkesan membosankan. Ia tinggal bersama istri keduanya bernama Taeko (Megumi Kagurazaka) dan putrinya Mitsuko (Hikari Kajiwara).
Sejak film ini dimulai, Taeko kelihatan murung dan tidak bahagia. Putrinya Mitsuko merupakan remaja yang cenderung pemberontak dan suka membantah ayah dan ibu tirinya.
Pada suatu hari Mitsuko membuat ulah menjadi penguntil disebuah supermarket, orangtuanya dipanggil dan dimintai pertanggung jawabnya.
Dengan keadaan terdesak untunglah datang Yukio Murata (Denden) seorang pengusaha sukses yang juga pemilik toko ikan hias.
Yukio nampak terlihat dermawan, ia mengajak Shamoto untuk menjadi partner bisnisnya dan memperkenalkannya dengan istrinya Aiko (Asuka Kurosawa).
Murata juga memberikan pekerjaan untuk Mitsuko sebagai pegawai di tokonya. Kebaikan hati mereka membuat Shamoto mau tidak mau merasa hutang budi padanya.
Seberjalannya waktu rahasia gelap lambat laun mulai terungkap, Murata merupakan seorang psikopat manipulatif yang sangat sadis, sekaligus juga lihai menjalankan aksinya.
Lantas bagaimana Shamoto dan keluarganya bisa terbebas dari bayang baying kesadisan Murata?
Situs Nonton Cold Fish Sub Indo
Bagaimana kelanjutan kisah seorang psikopat menjalankan aksinya? Dan seperti apa cara Shamoto menyelamatkan dirinya dan keluarganya?
Temukan jawabannya dengan menonton cold fish sub indo lewat situs nonton film online gratis, dibawah ini.
Penutup
Setelah membaca ulasan diatas, bagaimana tanggapanmu, akankah masih ada keberanian untuk streaming cold fish sub Indo? Atau justru semakin penasaran, dengan akhir ceritanya?
Jangan lupa beri komentar dan share artikelnya.
Ikuti terus artikel menarik lainnya seputar Film di Sushi.id